FILM KOKI-KOKI CILIK | 5 JULI 2018 DI BIOSKOP

Image result for koki-koki cilik


Filmseru dan asik. Cocok banget b uat anak-anak. Penuh dengan musik, bermain, berteman dan semangat meraih prestasi maksimal, sesuai harapan.

Terinspirasi dari program kompetisi masak untuk anak-anak di salah satu station TV swasta, film ini menyuguhkan serunya suasana kompetisi, pertemanan walau saingan, perjuangan untuk menjadi juara, dan serunya bermain bersama.

Cerita dimulai dengan Bima (Farras Fatik), yang berasal dari keluarga sederhana, berhasil ikut dalam acara Cooking Camp bergengsi dan mahal.



Related imageMelalui berbagai tantangan dalam kompetisi dan keusilan teman-teman satu camp, Bima berusaha berkompetisi dengan jujur dan mengutamakan kesetia kawanan.

Disalah satu sesi kompetisi Bima harus bersaing dengan sahabatnya, Audrey (Chloe X), sang juara bertahan sebanyak tiga kali berturut-turut.



Selama di camp Bima bersahabat dengan Niki ( Clarice Cutie), Melly (alfaLubis), Key (Romaria Simbolon), Kevin (Marcello) dan Alva (Ali Fikri) yang terus memberikan semangat bagi Bima.


https://forum.xl.co.id/uploads/editor/sp/o8rt8febr8eg.pngSelain dibimbing oleh Chef Grant (Ringgo Agus Rahman), tanpa sengaja Bima pun dibimbing khusus oleh seorang ex Chef ternama, Chef Rama (Morgan Oey).

Wah....ada kejadian seru apa sih selama di camp? Bima apa Audrey yang menang ya?

Trus, ada apa dengan Chef Rama ya? Sampe mengasingkan diri dan melepaskan profesinya sebagai chef?



Jadi ga sabar nunggu tanggal 5 Juli, tayang perdana Koki-Koki Cilik di bioskop-bioskop di Indonesia.


Nonton yooo





Produksi       : MNC Pictures
Sutradara      : Ifa Isfansyah
Skenario       : Vera Varidia
Produser       : Toha Essa
Pemain         : Morgan Oey, Adi Kurdi, Ringgo Agus Rahman, Aura Kasih, Fanny Fabriana, 
                       Farras Fatik, Chloe Xaviera, Clarice Cutie, Romaria, Alifa Lubis, Ali Fikri, 

                       Cole Gribble, Clay Gribble, Marcello, Patrick

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Selembar Itu Berarti (film)

Film SABRINA (review)

Al Hadi Day Care Solusi Asuh Saat Bunda Bekerja